Majukan Olahraga, UMP dan LPO PP Muhammadiyah Jalin Kolaborasi

Publish

25 March 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
1195
Istimewa

Istimewa

PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) berkomitmen memajukan olahraga. Hal ini disampaikan oleh rektor UMP, Jebul Suroso saat menerima kunjungan silaturahmi Lembaga Pengembangan Olahraga (LPO) Pimpinan Pusat Muhammadiyah, pada Senin (25/3). Silaturahmi ini dalam rangka inisiasi kerja sama dalam pengembangan sport science. 

“LPO mengemban amanah untuk menggerakan olahraga berkemajuan, untuk itu sains olahraga bisa menjadi peluang. Rencananya akan dilakukan pengembangan sains olahraga melalui pelatihan statistik sepakbola, pelatihan sportcaster, dan pelatihan media officer klub sepakbola,” jelas Gatot Sugiharto, ketua LPO PP Muhammadiyah.  
Gatot menambahkan bahwa LPO PP Muhammadiyah terus menjalin kolaborasi dengan berbagai pemangku kebijakan olahraga. 

Rektor UMP, Jebul Suroso menyambut baik inisiasi kolaborasi ini. “Olahraga merupakan arena dakwah bagi Muhammadiyah. Ke depan harus semakin banyak kader Muhammadiyah yang terlibat dalam kegiatan olahraga. Demikian juga, melalui olahraga Muhammadiyah bisa mendapatkan kader-kader terbaik,” ujar Jebul.

Sebagaimana yang diketahui UMP sebagai kampus dengan akreditasi Unggul telah menjadi pilihan utama mahasiswa. Di bidang fasilitas olahraga, UMP memiliki berbagai fasilitas yang lengkap. Yang terbaru UMP segera meresmikan fasilitas mini soccer dan merilis akademi sepakbola.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SRAGEN, Suara Muhammadiyah - Sabtu pagi seluruh peserta Sarasehan LPCRPM Regional Jawa bergerak menu....

Suara Muhammadiyah

26 August 2024

Berita

BIREUEN, Suara Muhammadiyah -  Rektor Universitas Muhammadiyah Mahakarya Aceh (UMMAH)  Ace....

Suara Muhammadiyah

18 January 2024

Berita

TAIPEI, Suara Muhammadiyah - Madrasah Mu’allimaat dan Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta melaku....

Suara Muhammadiyah

27 March 2024

Berita

SURABAYA, Suara Muhammadiyah - Membuka cafe kini bukan lagi sekadar menjual kopi dan menjadi tempat ....

Suara Muhammadiyah

15 September 2025

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Daerah Muhammadiyah kota Makassar menggelar kunjungan silatu....

Suara Muhammadiyah

16 October 2025

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah