PW IPM Aceh Periode 2023-2025 Resmi Dilantik

Publish

27 May 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
1086
Istimewa

Istimewa

BANDA ACEH, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PW IPM) Aceh periode 2023-2025 menggelar Pelantikan dan Rapat Kerja Wilayah (RAKERWIL) dengan tema "Pergerakan Dilanjutkan Bersama Pelajar Masa Depan Tercerahkan" di Aula BKKBN Provinsi Aceh, Minggu, 26 Mei 2024.

Pengurus PW IPM Aceh dilantik langsung oleh Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PP IPM), Jowanda Harahap. Sebanyak 40 orang pimpinan PW IPM Aceh dilantik pada hari ini.

Pelantikan dihadiri oleh Ketua PW Muhammadiyah Aceh, A. Malik Musa, SH. M.Hum, beserta jajaran, Rektor Unmuha Dr. Aslam Nur, MA, Pimpinan Ortom Muhammadiyah Aceh, dan Kepala Sekolah Muhammadiyah di lingkungan Kota Banda Aceh.

Ketua Panitia Pelantikan, Kemal Abd Nashier, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pimpinan yang dilantik hari ini adalah pimpinan baru periode 2023-2025 hasil Musywil IPM ke-21 yang dilaksanakan di Banda Aceh.

Ketua IPM Aceh, Arief Yandika Rahman, dalam sambutannya menyampaikan bahwa tema "Pergerakan Dilanjutkan Bersama Pelajar Masa Depan Tercerahkan" memiliki arti melanjutkan kepemimpinan sebelumnya sebagai bentuk pengabdian dan pembelajaran bagi mereka untuk kepemimpinan dua tahun mendatang.

“Kami juga memiliki kabinet yang diberi nama Rencong Muda Berkarya, yang kami harapkan para kader muda persyarikatan dapat menghasilkan output yang signifikan,” kata Arief Yandika.

Sekretaris Jenderal PP IPM, Jowanda Harahap, mengucapkan selamat kepada Pimpinan Wilayah yang telah resmi dilantik dan akan melanjutkan dengan rapat kerja. Dia berharap kepemimpinan ini dapat merumuskan berbagai permasalahan pelajar di Aceh.

“Ikatan Pelajar Muhammadiyah memiliki peran penting sebagai jembatan antara dunia akademik dan dunia nyata. Kader IPM harus mampu mengimplementasikan apa yang telah dipelajari di sekolah dan kampus untuk manfaat bagi banyak orang,” kata Jowanda.

Ketua PW Muhammadiyah Aceh menyampaikan bahwa Pelajar Muhammadiyah merupakan bagian dari persyarikatan yang akan melanjutkan peran orang tua di Muhammadiyah di masa mendatang.

“Selamat kepada pimpinan yang telah resmi dilantik. Keberhasilan IPM Aceh mencerminkan kemajuan Muhammadiyah Aceh,” ujarnya.

Ketua PW Muhammadiyah Aceh juga mengajak pengurus baru IPM Aceh periode 2023-2025 untuk bersama-sama memajukan Muhammadiyah di Aceh. ***


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah - Biro Layanan Psikologi Universitas Muhammadiyah Purwokerto gel....

Suara Muhammadiyah

29 December 2023

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Daerah 'Aisyiyah (PDA) Kota Makassar menggelar pengukuhan da....

Suara Muhammadiyah

26 September 2023

Berita

SEMARANG, Suara Muhammadiyah - Kepala SMP DIMSA Sragen, Wibowo Juli Saputro, M.Pd menandatangani Not....

Suara Muhammadiyah

5 June 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Dalam rangkaian acara Ramadhan di Kampus Universitas Ahmad Dahlan (....

Suara Muhammadiyah

9 March 2025

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Dalam acara kolaborasi antara Majelis Ekonomi Bisnis dan Pariwisata....

Suara Muhammadiyah

11 August 2025

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah