Serunya Akira #9 Tingkat Jateng-DIY di SD MBS

Publish

24 December 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
977
Foto Istimewa

Foto Istimewa

SLEMAN, Suara Muhammadiyah - SD MBS Prambanan menggelar Ajang kreasi dan prestasi anak ke 9 (AKIRA #9) dengan kegiatan lomba hafalan surat pendek, sholat berjamaah, mewarnai dan menggambar yang diikuti oleh ratusan  ananda tingkap PAUD dan TK Se Jateng-DIY. Dilaksanakan pada Sabtu (23/12 2023) di kompleks SD MBS Prambanan. 

Kegiatan AKIRA merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh SD MBS Prambanan setiap di semester 1, sebagai ajang perlombaan Ananda Tingkat PAUD-TK dan pertunjukan kreasi siswa. Berbagai agenda AKIRA #9 terdapat lomba-lomba untuk Ananda TK- PAUD dan Penampilan Ananda SD MBS Prambanan dengan menampilkan Hafalan QS. An-Naba, Da’i Cilik, talkshow P5 dan seni beladiri tapak suci. 

Ustadzah Riza selaku kepala SD MBS Prambanan menyampaikan kegiatan AKIRA sebagai ajang menumbuhkan bibit unggul ananda dan sebagai pertunjukan kreasi siswa.

Pembukaan AKIRA #9 dihadiri oleh ketua PCM Kapanewon Prambanan beserta Majlis Dikdasmen dan PCA Kapanewon Prambanan.

dr. H. Omar Indroyono selaku ketua PCM Kapanewon Prambanan memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan AKIRA #9 dan berharap kegiatan AKIRA #9 sebagai meningkatkan kualitas bakat Ananda.

Hasil dari perlombaan diperoleh juara sebagai berikut :

Lomba mewarnai Tingkat PAUD, Juara 1 Regganis Shofi Arasyi (KB Al-Hidayah 3), Juara 2 Alika Nayla Putri (PAUD Pepaya), Juara 3 Aimaira Mahveen Mikhayla (TK Karima Salama), Harapan 1 Ardian Wahyu Gilang R (KB Nurul Hasna) dan Harapan 2 Nafeeza Sybilla K. (SPS Mangga Krebet).

Lomba mewarnai Tingkat TK A, Juara 1 Afnan Khalid Muj’al (Kuttab Al-Fatih), Juara 2 Kysaira Himeka (TK ABA Ngandong), Juara 3 Chayra Nadhifa Azalia (TK ABA Dadapan Godean), Harapan 1 Quensha Adelia Husana (BA Gading 1 Klaten), Harapan 2 Seraphina Ayra Asheeqa (TK Pertiwi 36 Tamanan).

Lomba mewarnai Tingkat TK B, Juara 1 Nayanika Alisa (TK Tegal Layang), Juara 2 Alesha Afsheen (TK Bina Insani), Juara 3 Elmira Agrevinadira (TK Bakti 5 Kalasan), Harapan 1 Calista FM (TK ABA Kenaji) dan Harapan 2 Wisanggeni Alkhalifi (RA Fairuz Aqila).

Lomba hafalan surat pendek, Juara 1 Abdurrahman Rafa Bifaqih (TK ABA Al-Furqan), Juara 2 Fatimah Azzahra A (TK ABA Dhuri), Juara 3 Inaya Zahida M. (TK IT Baitussalam), Harapan 1 Aura Faramaisa (TK ABA Dhuri) dan Harapan 2 Bilal Bayesan F (TK ABA Kadisoka).

Lomba sholat berjamaah, Juara 1 TKIT Baitussalam, Juara 2 TKIT Baitussalam, Juara 3 TK ABA Karangharjo, Harapan 1 TK ABA Dhuri dan Harapan 2 TK ABA Kenaji.

Panitia AKIRA #9 mengucapkan Selamat untuk Ananda yang mendapatkan juara dan tetap semangat untuk seluruh peserta lomba AKIRA #9, serta mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang mendukung dan terlaksananya AKIRA #9.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANDUNG, Suara Muhammadiyah – Ketua Pimpinan Wilayah Persatuan Islam (Persis) Jawa Barat Iman ....

Suara Muhammadiyah

11 May 2024

Berita

Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shodaqoh Muhammadiyah (Lazismu) Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HA....

Suara Muhammadiyah

18 September 2025

Berita

BATAM, Suara Muhammadiyah - Dalam rangka memastikan SPMB Tahun Ajaran 2025/2026 berjalan dengan lanc....

Suara Muhammadiyah

25 June 2025

Berita

SEMARANG, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) memperkuat komitmennya dalam....

Suara Muhammadiyah

24 May 2025

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Dalam acara yang berlangsung pada hari Ahad, 24 September 2023, Ahad R....

Suara Muhammadiyah

1 October 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah