Siswa SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul Juara Tapak Suci Moehi National Competition 2023

Publish

18 September 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
293
Khansa Tabita Sakhi Latifa P.A Siswa SMP Unggulan 'Aisyiyah Bantul

Khansa Tabita Sakhi Latifa P.A Siswa SMP Unggulan 'Aisyiyah Bantul

BANTUL, Suara Muhammadiyah— Khansa Tabita Sakhi Latifa P.A, siswa SMP unggulan ‘Aisyiyah Bantul berhasil kejuaraan Tapak Suci dalam ajang Moehi National Competition (MONACO) tahun 2023. Kegiatan tersebut diselenggarakan pada Ahad, 10 September 2023. Perempuan yang akrab dipanggil Tabita itu turun di kelas E Putri.

Moehi National Competition ini merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta. Selain tapak suci, ada berbagai macam kejuaraan baik dalam bidang akademik maupun non-akademik yang masuk dalam rangkaian event nasional ini.

Keberhasilan Tabita dalam menjuarai event ini tidak lepas dari usaha, kerja keras serta do’a yang ia lakukan. Tabita harus merelakan waktu bermainnya untuk berlatih. Setiap selasa sore, sepulang sekolah Tabita bersama guru dan teman-teman lainnya yang tergabung dalam ekstra Tapak Suci Khusus SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul selalu berlatih bersama di sekolah. Tak jarang, ia harus mengikuti latihan tambahan di luar jadwal ekstrakurikuler yang telah ditetapkan.

Terlebih saat menghadapi sebuah kejuaraan. Semangat dan kegigihannya dalam berlatih ternyata membuahkan hasil. Sebelumnya, Khansa Tabita Sakhi pernah menjadi juara di berbagai event diantaranya Juara III MUSABA Cup 2023 dan Juara III Pencak Silat Putri O2SN Tingkat Kabupaten Bantul.

“Anaknya rajin dan penuh semangat”, ujar Dyah Nurmei Choirunnisa, pelatih Tapak Suci sekaligus guru olahraga SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul.

Sebagai kegiatan ekstrakurikuler wajib, Tapak Suci menjadi salah satu keunggulan yang dimiliki SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul. Tapak Suci SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul beberapa kali mampu mencetak siswa-siswi berprestasi dalam cabang olahraga beladiri itu. Seminggu sebelumnya, empat siswa SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul juga berhasil menjuari Kejuaraan Pencak Silat Puspita Bangsa th. 2023 di Pundong, Bantul.

Keempat siswa tersebut yaitu, Ahmad Ma’ruf Zacky Pratama yang berhasil menjadi Juara II Kelas H Putra, Sakhira Hana Adinta Juara II Kelas F Putri, Argha Ibra Sulistya Juara III Kelas D Putra dan Dhirgham Haidar Irhab Juara III kelas G Putra.

Keberhasilan tim Tapak Suci SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul disambut dengan penuh rasa syukur dan bangga oleh Kepala Sekolah.

“Alhamdulillah, Tapak Suci SMP Unggulan ‘Aisyiyah Bantul kembali berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan. Sekolah sangat berkomitmen untuk terus mengembangkan bakat dan minat peserta didik”, ujar Hj. Khusnul Hanifah, S.Pd.Si. (Shaim Basyari)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

PALOPO, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Palopo (UM Palopo) merayakan Milad ke-5 dengan....

Suara Muhammadiyah

20 February 2024

Berita

SEMARANG, Suara Muhammadiyah – Setelah resmi dibuka program bertajuk "Balik Kerja Bareng BPKH ....

Suara Muhammadiyah

14 April 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta menyelenggarakan pembukaan Moehi Nati....

Suara Muhammadiyah

9 September 2023

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Kabar gembira datang dari Muh. Amri, mahasiswa Ma'had Al-Birr Univers....

Suara Muhammadiyah

10 May 2024

Berita

BANYUMAS, Suara Muhammadiyah - Pada Ahad, 25 Februari 2024, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM)....

Suara Muhammadiyah

6 March 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah