Unismuh dan PDM Pulau Buru Bahas Rencana Pembukaan PSDKU

Publish

8 February 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
276
Foto Istimewa

Foto Istimewa

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar rapat strategis bersama Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Pulau Buru di Ruang Rapat Senat, Menara Iqra Lantai 17 kampus Unismuh, Sabtu, 8 Februari 2025.

Pertemuan ini bertujuan mematangkan rencana pembukaan Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) sebagai bagian upaya memperkuat jejaring akademik dan dakwah Muhammadiyah di kawasan timur Indonesia.

Rapat itu dihadiri oleh para Pimpinan Unismuh Makassar, antara lain Wakil Rektor I Dr Burhanuddin, Wakil Rektor II Prof Andi Sukri Syamsuri, Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Pertanian serta Fakultas Teknik. Hadir pula Pimpinan Prodi Agribisnis, Kehutanan, Budidaya Perairan, dan Arsitektur.

Dalam sambutannya, Ketua PDM Pulau Buru, Dr Muhammad Mukadar, menegaskan sinergi antara Unismuh dan PDM sebagai modal penting untuk kemajuan pendidikan di wilayah Kabupaten Buru. 

"Kerja sama ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan dan memberikan kontribusi signifikan dalam pengembangan sumber daya manusia di Pulau Buru," ujarnya. 

Ia menambahkan, infrastruktur pendukung, mulai dari ruang belajar dengan fasilitas lengkap hingga asrama mahasiswa dan masjid, telah dipersiapkan untuk menunjang proses pembelajaran dan pembinaan keagamaan.
Rektor Unismuh Makassar, Dr. Abd Rakhim Nanda, dalam sambutannya menyampaikan latar belakang kerja sama yang telah terjalin sejak penandatanganan nota kesepahaman antara Unismuh dan PDM Pulau Buru. 

"Awalnya, rencana kami sempat mencakup pengembangan cabang di bidang kesehatan. Namun, berdasarkan pertimbangan serta aspirasi masyarakat lokal, fokus kini beralih pada pembukaan PSDKU yang akan mengedepankan keunggulan program studi induk," jelasnya. 

Menurut Rakhim Nanda, pengembangan PSDKU akan dijalankan dengan mengacu pada standar mutu yang telah teruji melalui evaluasi kelayakan mendalam dan pembentukan tim taskforce dari fakultas terkait.

Nakhoda Unismuh menambahkan, "Kami optimis, dengan dukungan bersama dari PDM Pulau Buru, program ini tidak hanya akan meningkatkan mutu pendidikan di daerah, tetapi juga menjadi agen perubahan yang dapat mengoptimalkan potensi lokal melalui sinergi antara akademik dan dakwah." 

Ia juga menekankan bahwa proses pengelolaan dan pendanaan program akan dilakukan secara proporsional, guna memastikan keberlanjutan dan efektivitas setiap langkah yang diambil.

Rapat strategis ini merupakan bagian dari rangkaian upaya kolaborasi antara Unismuh Makassar dan PDM Pulau Buru untuk membuka akses pendidikan tinggi yang lebih merata di kawasan timur Indonesia.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

KL, Suara Muhammadiyah - Asia Pacific Youth Leaders Summit merupakan konferensi pemuda internasional....

Suara Muhammadiyah

28 July 2024

Berita

PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah - Shalsabilla Novarizka, mahasiswa program studi Psikologi Fakul....

Suara Muhammadiyah

9 October 2023

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - “Ujian yang menimpa diri kita yang kurang enak dan kemudian k....

Suara Muhammadiyah

8 November 2024

Berita

SUKABUMI, Suara Muhammadiyah - Lembaga Al-Islam dan Kemuhammadiyahan Universitas Muhammadiyah Sukabu....

Suara Muhammadiyah

12 June 2024

Berita

BANDA ACEH, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Aceh bekerja sama....

Suara Muhammadiyah

18 October 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah