Efisiensi Energi dan Energi Terbarukan Menjadi Kunci Masa Depan Berkelanjutan

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
39
ToT 1000 Cahaya

ToT 1000 Cahaya

SLEMAN, Suara Muhammadiyah — Energi bukan hanya persoalan kebutuhan harian, melainkan juga menyangkut arah masa depan kehidupan sebuah bangsa. Hal ini disampaikan oleh Damar Yoga Kusuma, Dosen Program Studi Fisika Universitas Ahmad Dahlan (UAD), saat menjadi narasumber dalam kegiatan Training of Trainer (ToT) Kader PINTAR — Pionir Transisi Energi Indonesian Raya yang digelar pada Rabu (12/11).

Dalam kegiatan yang diselenggarakan selama 3 hari, kolaborasi antara 1000 Cahaya, Majelis Dikdasmen PNF dan Forum Guru Muhammadiyah (FGM) itu Damar menjelaskan bahwa dunia saat ini tengah menghadapi tantangan besar berupa krisis energi dan perubahan iklim. Oleh karena itu, dua langkah penting perlu menjadi perhatian bersama, yaitu efisiensi energi dan penggunaan energi terbarukan.

“Efisiensi energi bukan sekadar hemat listrik, tetapi bagaimana kita menggunakan energi secara cerdas dan optimal tanpa mengurangi manfaatnya,” ujarnya.

Damar mencontohkan, upaya efisiensi dapat dimulai dari hal-hal sederhana seperti mengganti lampu pijar dengan lampu LED, mematikan peralatan listrik yang tidak digunakan, atau merancang bangunan yang memaksimalkan cahaya alami. Menurutnya, perubahan kecil di tingkat individu bisa memberikan dampak besar bila dilakukan secara kolektif.

Selain efisiensi, Damar juga menekankan pentingnya transisi menuju energi terbarukan. Sumber energi seperti matahari, angin, air, biomassa, dan panas bumi merupakan alternatif bersih dan berkelanjutan untuk menggantikan bahan bakar fosil yang kian menipis.

“Energi terbarukan bukan hanya soal teknologi, tetapi juga soal kemandirian bangsa. Dengan memanfaatkan potensi alam yang melimpah, kita bisa mengurangi ketergantungan pada energi impor dan sekaligus menekan emisi karbon,” jelasnya.

Menurut Damar, Indonesia memiliki peluang besar untuk mengembangkan sumber energi hijau, terutama karena letak geografisnya yang kaya akan sinar matahari dan potensi angin. Ia juga mengapresiasi inisiatif kader PINTAR yang terus berupaya mengedukasi masyarakat dalam isu lingkungan dan energi berkelanjutan.

Kegiatan ToT Kader PINTAR sendiri bertujuan membekali peserta dengan pengetahuan dasar dan keterampilan praktis dalam literasi energi, agar mampu menjadi agen perubahan di masyarakat. Melalui pelatihan ini, peserta diharapkan dapat menularkan semangat hemat energi dan mendorong penggunaan energi bersih di lingkungan masing-masing. (diko)

 

 


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANDA ACEH, Suara Muhammadiyah - Pembukaan dan penguatan kapasitas tenaga kesehatan dan kader melalu....

Suara Muhammadiyah

14 November 2024

Berita

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah - Ada banyak cara menyambut Hari Guru Nasional yang diperingati s....

Suara Muhammadiyah

25 November 2023

Berita

CILACAP, Suara Muhammadiyah - Rangkaian kegiatan Amaliyah Ramadhan 1446 H, rangkaian kegiatan D....

Suara Muhammadiyah

23 March 2025

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Di hari yang cerah ini, dr. Nurhira Abdul Kadir, MPH., PhD., resmi di....

Suara Muhammadiyah

4 March 2025

Berita

PADANG, Suara Muhammadiyah - Rumah Sakit Umum Aisyiyah Padang menggelar acara Pelantikan dan Pengamb....

Suara Muhammadiyah

3 April 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah